Tujuh Gunner dan 10 Grand Max Kendaraan Semprot Desinfektan Surabaya

Dalam membantu pemerintah memberikan penanganan bencana non alam virus corona, PMI Provinsi Jawa Timur terus menurunkan personil Tim Gunner bersama TNI memberikan pelayanan penyemprotan desinfektan ke zona merah utamanya yang ada di Jawa Timur.

Kendaraan Gunner yang berjumlah tujuh unit dan 10 Granmax ini menyemprot di jalan - jalan maupun fasilitas umum, tempat pemukiman, bangunan perkantoran, sekolahan, tempat ibadah dll yang banyak dikunjungi oleh warga utamanya. Selain penyemprotan PMI juga mengevakuasi jenasah, mengantarkan pasien rujukan ke rumah sakit yang terdampak pandemi, tidak hanya itu saja PMI juga memberikan sosialisasi keliling dengan menggunakan kendaraan penyemprotan, pentingnya Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).
Sidoarjo, Surabaya, Gresik merupakan zona merah yang berada diurutan teratas di Jawa Timur sehingga paling diutamakan dalam penyemprotan. Pada tanggal 1 Juni 2020, Tangki Gunner telah menempuh 751 km, dengan jumlah desinfektan sebanyak 35.000 liter dan 40.025 orang penerima manfaat.

"Dengan adanya penyemprotan ini semoga menjadi Indonesia sehat dan pandemi cepat berlalu sehingga aktivitas kembali normal seperti dulu lagi, ujar choiruddin penanggung jawab Madrasah Darul Hikmah yang bertempat di Simo Pomahan Baru, Surabaya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *